oke coi

Sunday, November 29, 2009

Chapter 1. Awal perkenalan dengan Neobux




Awal perkenalanku dengan neobux adalah sewaktu aku browsing-browsing di forum favoritku yaitu kaskus yang notabene adalah forum komunitas nomor 1 di Indonesia. Waktu itu aku iseng-iseng membuka thread tentang bisnis di internet, secara aku masih pengangguran dan waktu senggang ku banyak, maka apa salahnya mencoba bisnis online dimana kita tidak usah mengeluarkan banyak tenaga dan materi.



Ku coba browsing2, akhirnya aku pun menemukan thread yang berisi cara mendapatkan dollar mudah kerja ringan dan bayarannya lumayan apakah itu?? Yak itu adalah microworkers. Lah kok malah microworkers, bukannya yang mau dibahas itu neobux , gimana sih. Eits jangan salah justru situs inilah yang mengenalkan aku dengan neobux .
Dan dengan situs inilah aku mampu menyewa 70 orang untuk mengclick iklan.
Microworkers adalah situs dimana kita bisa melakukan kerjaan sederhana dengan bayaran minimal $0.1 untuk satu pekerjaan. Dan biasanya aku bisa melakukan minimal 5 pekerjaan sehari. Dengan di microworkers inilah aku mampu meraup $20 dalam waktu 3 minggu. Lumayan bukan ??

ini buktinya, pay out pertamaku di microworkers


Nah sewaktu mencari cari job di microworkers, akupun melihat ada job untuk di Neobux dengan bayaran $0.1. Tanpa pikir panjang, langsung deh aq ambil tuh job. Untuk pertama kali aq melihat situs neobux , sepertinya situs ini sangat kredibel dan terpercaya. Kenapa? Karena situs ini memiliki secure pengamanan yang terbilang canggih dan secure. Hacker pun keknya harus berpikir 10x untuk menghack situs ini. Namun waktu itu aku masih melihat dari sisi negative bahwa semua situs PTC (Paid TO Click) adalah SCAM. Biasanya situs2 PTC tak akan bertahan untuk jangka waktu yang lama. Setelah admin meraup cukup uang dari membernya lalu ditinggalkan begitu saja, biasanya kasusnya seperti itu.
Waktu itu akupun belum sempat melirik dan berniat untuk melanjutkan investasi di neobux . Soalnya keuntungan yang didapat sangat sedikit sekali dan sangat membuang banyak waktu karena kita disuruh mengclick iklan yang sehari cuma dikasih 4 fixed iklan aja, dan extended iklan ato mini iklan yang waktu munculnya tidak menentu.
Setiap kita klik iklan akan diberi $0.01. Jadi bila kita hanya punya 4 fixed iklan perhari maka

pendapatan sehari adalah 4 x $0.01 = $0.04
dan
pendapatan sebulan adalah 30 x $0.04 = $1.2

Mak dikit banget gitu pikirku, mungkin karena waktu itu aku belum punya informasi sedikitpun tentang neobux , jadi setelah daftar di neobux , yah aku tinggalkan begitu saja dan tidak aku lanjutkan sama sekali . Dan Itu merupakan kesalahan besarku.

Kemudian aku tetap melanjutkan pekerjaanku cari2 job di microworkers, waktu itu sudah jalan sekitar 2 mingguan dan aku sudah mendapatkan sekitar $15, merupakan jumlah yang lebih dari cukup untuk melakukan pay out dari yang ditentukan yaitu $8. Dan singkat cerita, setelah aku menekuni bisnis di dunia internet, akupun mendapatkan informasi bahwa ada satu situs PTC yang sudah sangat terpercaya dan sudah membayarkan lebih dari $14 juta kepada para membernya. Coba tebak apa itu?
Betul sekali NEOBUX cui. Setelah itu akupun mulai mencari-cari informasi lebih dalam lagi tentang neobux. Dan ternyata memang bener, neobux memang satu2nya situs PTC yang mampu bertahan sampai lebih dari satu tahun. Dan selalu membayar para membernya dengan cepat dan tepat waktu.

Untuk informasi tambahan ", forum Indonesia di Neobux adalah salah satu forum yang paling aktif. Banyak senior-senior yang ramah dan mau mebantu nubie2 kek saya ini. Dan juga ada senior kita itu yang levelnya sudah ultimate dan dia mampu untuk pay out sebesar $1500 sebulan, net profit". Gila gak cui, dengan uang segitu sekitar 14 juta rupiah, hanya duduk2 di depan komputer, sehari hanya mengawasi sekitar 1-2 jam aja, sudah bisa dijadikan sebagai pendapatan tetap tuw, bener2 luar biasa deh.

Akupun secara perlahan mulai percaya, kalau neobux memang situs yang bagus dan bisa dijadikan tempat untuk berinvestasi untuk jangka waktu yang panjang.
Sejak saat itu aku pun mulai aktif dan melanjutkan lagi apa yang telah aku mulai di neobux. Setelah mendapatkan $20 di microworkers, segera deh aku po dengan paypal. Lalu aku investasikan di neobux untuk menyewa 70 rented referral dengan harga $17.5.

Dan sampai sekarang aku sudah teritung 2 minggu, aku berinvestasi di neobux. Status mase level standar, dengan jumlah rented referral sebanya 240 rented referral.
Demikianlah kisah awal perkenalanku dengan neobux dengan makcomblang microworkers. Dan nantinya akan aku ceritakan tentang perjalananku dalam proses penambahan rented referral, mengorganisir rented referralku, dsb.

Tetapi sebelumnya akan kucoba untuk mengenalkan kepada kalian apa seh itu PAYPAL dan MICROWORKERS terlebih dahulu. Terutama PAYPAL, karena ini memang salah satu elemen terpenting dalam bisnis di internet, jadi kita harus tahu dan punya akun PAYPAL ini.

Soo just stay tuned di blogku yg tercinta ini ya .......................

>>> NEXT CHAPTER. PAYPAL <<

No comments:

Post a Comment